PERANCANGAN MESIN PENGAYAK PASIR CETAK VIBRATING SCREEN PADA IKM COR DI JUWANA KABUPATEN PATI

Heru Sulistiawan
Sugeng Slamet

Abstract


Abstrak
Salah satu teknik pembentukan bahan logam yang masih up to date ditengah perkembangan proses manufacture lainnya adalah teknik pengecoran logam. Hal ini disebabkan oleh
beberapa keuntungan yang diperoleh diantaranya adalah sesuai untuk produk massal dengan biaya yang relatif murah, selain itu juga dapat mengerjakan bentuk yang kompleks. Salah satu
sentra industri kecil menengah yang mampu bertahan/ survive ditengah gempuran produk sejenis dari industri besar dan produk import adalah IKM cor di Juwana Kabupaten Pati.
Keberadaan industri cor ini telah menjadi urat nadi perekonomian masyarakat Juwana selain bertani dan nelayan. Penerapan dan pengembangan teknologi tepat guna tentu menjadi harapan baru bagi IKM cor untuk meningkatkan produktifitas usaha agar mampu bersaing dipasar global.
Metode yang digunakan dalam rancang bangun ini meliputi : studi kasus di IKM cor, studi literatur dan jurnal untuk selanjutnya dibuat diagram alir perancangan komponen mesin.
Sedangkan tahapan berikutnya adalah membuat mesin pengayak pasir vibrating sreen untuk selanjutnya dilakukan pengujian sehingga diperoleh data teknis dan spesifikasi mesin yang diharapkan. Teknologi yang sangat dibutuhkan oleh IKM cor adalah mesin pengayak pasir. Sebagaimana diketahui pasir cetak merupakan media utama untuk pembuatan cetakan. Pasir ini ditambang langsung dari alam dalam keadaan masih bercampur dengan tanah serta bebatuan. Untuk memisahkan mineral yang tidak terpakai tersebut digunakan mesin pengayak pasir. Jenis mesin pengayak pasir ini adalah type vibrating screen dengan daya motor penggerak 1,5 HP
dengan putaran 1400 rpm. Untuk mereduksi putaran digunakan gear box reducer tipe 60 dengan perbandingan 1: 10, gerakan screen secara translasi bolak-balik yang dihubungkan
dengan poros engkol. Kapasitas yang dihasilkan mesin pengayak pasir vibrating reducer ini 500 kg/jam.

Kata kunci : cor logam, cetakan pasir, mesin pengayak pasir, vibrating screen

Teks Lengkap:

PDF

Article Metrics

Abstract views : 2237| PDF views : 2157

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.