Karakterisasi sifat mekanis paduan aluminium dari daur ulang velg untuk produk truck skateboard melalui metode investment casting

Sugeng Slamet
Iwan Agus Kurniawan
Rianto Wibowo

Abstract


Skateboarding adalah olahraga yang menggunakan papan berroda yang berjalan lurus kedepan dengan melewati berbagai rintangan. Truck merupakan salah satu komponen penting berguna sebagai penyangga skateboard terpasang di bawah board. Fabrikasi truck banyak dikerjakan dengan proses permesinan dengan detail kompleksitas dan kepresisian tinggi. Hal ini menjadi kesulitan yang dirasakan pada industri manufaktur. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan teknik pengecoran logam dengan metode investment casting menggunakan paduan aluminium. Material yang digunakan paduan Aluminium dari proses daur ulang velg motor. Fabrikasi dilakukan melalui metode invesment casting dengan membuat pola menggunakan limbah lilin industri batik. Proses pengecoran dilakukan dengan memperhatikan temperatur tuang sesuai komposisi paduan. Pengujiaan mekanis dilakukan dengan uji kekuatan tarik (ASTM E8M ) dan kekerasan ( HRC). Karakterisasi terhadap paduan Aluminium daur ulang velg motor menunjukkan komposisi 93,8%Al dan 4,4%Si. Sifat mekanis terhadap nilai  kekuatan tarik sebesar 121,89 MPa, modulus elastisitas 721,93 MPa dan nilai kekerasan 63,33 HRC. Metode investment casting mampu diterapkan untuk memproduksi truck skateboard dengan detail komplek dan kepresisian.


Keywords


truck, skateboard, investment casting, sifat mekanis

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Syaputra, Ruli Bay. 2018, Desain dan Pembuatan Roda Skateboard dari Bahan Komposit Polimer diperkuat Serbuk Batang Pisang, Mekanik, Teknik Mesin ITM, Vol.4(1), pp. 1–8. [2] Supandi Suminta, B.Bandriyana, 2007, Karakterisasi bahan Paduan Al-Si hasil proses Squeeze Casting, Jurnal Sains Materi Indonesia Indonesian Journal of Materials Science, Vol.9(3), ISSN : 1411-1098, pp. 272-277. [3] Blair, M. dan Monroe, R. W., 2000, Castings or Forgings : A Realistic evaluation, Steel Founders’ Society of America, Article, Barrington, Illinois, USA, http://www.columbianafoundry.com. [4] Pattnaik, S., Karunakar, D. B. dan Jha, P. K., 2012, Developments in investment casting process - A review’, Journal of Materials Processing Technology, 212(11), pp. 2332–2348. [5] Chua, C. M. C. C. K., dan Feng, C. W. L. C., 2005, Rapid prototyping and tooling techniques : a review of applications for rapid, International Journal of Advanced Manufacturing Technology, 25, pp. 308–320. [6] Lee, K., Blackburn, S. dan Welch, S. T., 2017, A more representative mechanical testing of green state investment casting shell, Ceramics International. 43(1), pp. 268–274. [7] Slamet, S, and B S Nugraha. 2018, Limbah Lilin IKM Batik Bakaran Sebagai Bahan untuk Pembuatan Pola Bagi IKM Pengecoran Logam Dengan Metode Investment Casting, Jurnal DIANMAS 7: 185–192. [8] Panji Abdurohman F, Nugroho Santoso, 2021, Analisa Kekuatan Material Aluminium 328.1 Bagi Trucks Skateboard, Tugas Akhir D3 Teknik Mesin, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. [9] Ratih Ponco K.S., Erwin Siahaan dan Steven Darmawan, 2016, Pengaruh Unsur Silikon pada Aluminium Alloy ( Al-Si) terhadap Sifat Mekanis dan Struktur mikro, Jurnal Poros, Vol.14 (1), pp. 49 – 56. [10] Sugeng Slamet, Faisal Musyaddad , Rianto Wibowo, 2018, Pengaruh Tekanan dan Temperatur Tuang Paduan Al34,96%- Si38,8%-Cu15,9% terhadap Sifat Fisis dan Mekanis Produk Sepatu Rem Melalui Teknik High Pressure Die Casting, Proseding SNATIF ke-5, ISBN: 978-602-1180-86-0, pp. 647-654.




DOI: https://doi.org/10.24176/crankshaft.v6i2.11052

Article Metrics

Abstract views : 122| PDF views : 40

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats

Indexed by:

gs      JournalStories Main logo

Flag Counter

Jurnal Crankshaft is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

Dedicated to: