ANALISIS RISIKO KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) DENGAN METODE JOB SAFETY ANALYSIS (JSA) PADA PEMBANGUNAN SALURAN 5 TAHAP 3 DI PT. KRAKATAU SARANA PROPERTI

Akbar Gunawan, Sabili Ikhwananda, Dhena Ria Barleany
Sabili Ikhwananda
Dhena Ria Barleany

Abstract


Kemajuan industri di Indonesia saat ini semakin maju dan kemajuan tersebut belum diimbangi dengan perhatian terhadap pemahaman dan penyelesaian keselamatan kerja secara tepat. Setiap kegiatan kerja pasti akan memiliki potensi bahaya yang dapat mengancam keselamatan dan kesehatan kerja. Menemukan dan mengidentifikasi potensi bahaya, menilai tingkat risiko dan mengevaluasi langkah-langkah yang telah dilakukan untuk mengendalikan risiko pada pembangunan saluran kerenceng 5 tahap 3 dengan menggunakan metode Job Safety Analysis (JSA). 7 sumber yang menimbulkan potensi bahaya yaitu pekerja yang tidak
memakai alat pelindung diri (APD) pada saat pemecahan batu, jembatan yang tidak aman, menyusun batu, puing-puing batu yang berserakan, pekerja yang tidak menggunakan APD saat pengadukan semen dengan mesin, tanah yang tidak rata dan alat berat penggali yang telalu dekat dengan pekerja Pada potensi bahaya yang disebabkan oleh tanah yang tidak rata di pembangunan saluran, memiliki risiko bahaya adalah terpelosok dan melukai pekerja yang melewati. Maka dilakukan pengendalian eliminasi dengan cara meratakan tanah atau diberi palang dan tanda. Pada potensi bahaya yang disebabkan oleh alat berat penggali yang terlalu dekat dengan pekerja di pembangunan saluran kerenceng 5 tahap 3,memiliki risiko bahaya adalah pekerja yang melewatinya bisa terkena alat berat penggali. Maka dilakukan pengendalian teknologi dengan cara memberikan batas berupa palang dan tanda

Keywords


JSA,Risiko, Pekerja

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Annisa Ayu Tantia, Siswi Jayanti, Ekawati, 2016. Gambaran Manajemen Pengendalian Risiko Paparan Lingkungan Kerja Di Area Terbuka Dalam Pencegahan Penyakit Akibat Kerja (Studi Kasus Di Perusahaan Konstruksi Pt.X). Jurnal Kesehatan Masyarakat. Vol, 4. No, 4: 620.

Basuki Arianto, Rinaldi Pardi, 2015. Analisis Aspek Ergonomi Pada Perancangan Mesin Coak Railing. Jurnal Teknik Industri. Vol. 4, No. 2: 101.

Chelsea H. Tengor, Vanda Doda, Sri Seprianto Maddusa, 2017. Analisis Potensi Bahaya Kerja dengan Metode Job Safety Analysis (JSA) pada Pekerja Open Area di Perusahaan Tepung Kelapa Desa Lelema. Journal Unsrat. Vol. 6, No. 3: 4.

Febri Endra Budi Setyawan, 2011. Penerapan Ergonomi dalam Konsep Kesehatan. Ejournal UMM. Vol. 7, No, 14: 40.

Iva Mindhayani, 2020. Analisis Risiko Keselamatan Dan Kesehatan Kerja Dengan Metode Hazop Dan Pendekatan Ergonomi (Studi Kasus: Ud. Barokah Bantul). Jurnal SIMETRIS, Vol. 11, No. 1: 31-32.

Jeferson Bawang, Paul A. T. Kawatu, Ribka Wowor, 2018. Analisis Potensi Bahaya dengan Menggunakan Metode Job Safety Analysis di Bagian Pengapalan Site Pakal PT. Aneka Tambang Tbk. UBPN Maluku Utara. Jurnal Kesmas. Vol. 7, No. 5.

Maisyaroh, S. (2010). Implementasi Job Safety Analysis Sebagai Upaya Pencegahan Kecelakaan Kerja Di PT. Tri Polyta Indonesia, Tbk. Universitas Sebelas Maret. Surakarta.

Maulana Arif Umaindra, Dr.Singgih Saptadi, 2018. Identifikasi dan Analisis Risiko Kecelakan Kerja dengan Metode JSA (Job Safety Analysis) di Departemen Smoothmill PT. Ebako Nusantara. Jurnal Universitas Diponegoro. Vol. 7, No. 1.

Nining Wahyuni, Bambang Suyadi, Wiwin Hartanto, 2018. Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan pada PT. Kutai Timber Indonesia. Jurnal Pendidikan Ekonomi. Vol, 12. No. 1: 99-100.

Nurkholis, Gusti Adriansyah, 2017. Pengendalian Bahaya Kerja dengan Metode Job Safety Analysis pada Penerimaan Afval Lokal Bagian Warehouse di PT.ST. Jurnal Teknika. Vol, 1. No. 1: 11-12.

Pande Wayan Mustika, I Made Sutajaya, 2016. Ergonomi dalam Pembelajaran Menunjang Profesionalisme Guru di Era Global. Jurnal Pendidikan Indonesia. Vol. 5, No. 1: 83.

Pandu Martino, Dyah Ika Rinawati, Rani Rumita, 2015. Analisis Identifikasi Bahaya Kecelakaan Kerja Menggunakan Job Safety Analysis (JSA) Dengan Pendekatan Hazard Identification, Risk Assessment And Risk Control (HIRARC) di PT.Charoen Pokphand Indonesia-Semarang. Industrial Engineering Online Journal. Vol. 4, No. 2:7.




DOI: https://doi.org/10.24176/jointech.v4i1.9923

Article Metrics

Abstract views : 132| PDF views : 86


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.