IDENTIFIKASI DAERAH POTENSI BANJIR BERBASIS EXPERT SYSTEM

Rina Fiati
Anastasya Latubessy

Abstract


Abstrak

Banjir merupakan salah satu bencana tahunan di Indonesia. Banyak upaya telah dilakukan untuk mencegah terjadinya banjir. Namun, pencegahan banjir saja tidaklah cukup untuk menjawab tantangan perubahan iklim saat ini. Pencegahan banjir dirasa tidak optimal jika tidak ada identifikasi awal terhadap daerah-daerah yang berpotensi banjir. Proses identifikasi daerah rawan banjir tentu membutuhkan persiapan yang matang. Perkembangan ilmu komputer saat ini dapat digunakan sebagai sarana untuk membantu proses identifikasi. Dengan memanfaatkan Sistem Cerdas untuk mengembangkan model identifikasi daerah potensi banjir, dapat menghasilkan sebuah sistem untuk identifikasi daerah potensi banjir. Pada tahap pertama penelitian ini akan membahas Model Identifikasi Daerah Potensi Banjir Berbasis Expert System. Parameter atau tolok ukur dapat ditentukan berdasarkan luas genangan (km2, hektar), kedalaman atau ketinggian air banjir (meter), kecepatan aliran (meter/detik, km/jam), material yang dihanyutkan aliran banjir (batu,bongkahan, pohon, dan benda keras lainnya), tingkat kepekatan air atau tebal endapan lumpur (meter, centimeter), dan lamanya waktu genangan (jam, hari, bulan).

Kata kunci Identifikasi, Potensi, Banjir, Sistem Cerdas, Sistem Pakar, Parameter


Teks Lengkap:

PDF

Article Metrics

Abstract views : 511| PDF views : 520

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.