Peran Persepsi Dukungan Organisasi Terhadap Work Family Enrichment pada Wanita Bekerja

Rosita Yuniati
Prilya Shanty Andrianie

Abstract


Trend sosial seperti partisipasi wanita yang bekerja, meningkatnya angka perceraian yang menyebabkan semakin banyak orang menjadi orangtua tunggal serta keluarga berpenghasilan ganda menyebabkan seseorang menjadi memiliki komitmen terhadap keluarga sekaligus terhadap pekerjaannya. Permasalahan pekerjaan dan keluarga menjadi dua hal yang penting dalam kehidupan orang dewasa, baik pria maupun wanita. Wanita yang memiliki peran ganda pasti akan mengalami konflik dan stres yang dapat mengurangi kualitas hidup mereka. Tidak jarang wanita yang memiliki peran ganda rentan mengalami stres karena tuntutan pekerjaan dan tuntutan keluarga. tidak semua pekerjaan akan menimbulkan suatu konflik pada wanita yang bekerja, beberapa penelitian menunjukkan bahwa dengan bekerja maka wanita akan mengalami nilai positif dan hal itu mempermudah untuk menjalankan peran di tempat bekerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara persepsi dukungan organisasi dengan work family enrichment. Hipotesis yang diajukan yaitu adanya hubungan yang positif antara persepsi dukungan organisasi dengan work family enrichment pada wanita yang bekerja. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan pengambilan sampel probability sampling. Subjek dalam penelitian ini adalah dosen dan karyawan Universitas Setia Budi yang sudah menikah yang berjumlah 32 orang. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala persepsi dukungan organsisasi dan skala work family enrichment.  Metode analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment. Hasil analisis data menunjukkan korelasi sebesar rxy 0,513 dengan p sama dengan 0,003 (p lebih kecil dari 0,05). Hal ini membuktikan terdapat hubungan positif antara persepsi dukungan organisasi dengan work family enrichment.  Sehingga hipotesis dalam penelitian yang diajukan dapat diterima. 

Keywords


dukungan organisasi; persepsi; work family enrichment



DOI: https://doi.org/10.24176/perseptual.v5i1.5000

Article Metrics

Abstract views : 748| PDF (Bahasa Indonesia) views : 679

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Jurnal Psikologi Perseptual (eISSN 2580-9520) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License