Analisis Dan Desain Sistem Informasi Pengolahan Data Bantuan Pangan Non Tunai Pada Kecamatan Curug

Rohmat Taufiq
Nadia Resti Kusniati
Supriyono Supriyono

Abstract


Kecamatan Curug merupakan instansi pemerintah yang menyalurkan Bantuan Pangan Non Tunai kepada warga miskin, dengan jumlah data warga yang terbilang banyak data tersebut disimpan menggunakan program Microsoft Excel. Laporan yang dihasilkan saat ini masih terdapat banyak kesalahan pada data peserta, banyak terjadi redudancy data dikarenakan kesalahan saat menginput. Hasil laporan tidak terkelompok membuat petugas mengalami kesulitan saat ingin mencari dan memperbaiki kesalahan data. Selain itu sering terjadi kehilangan data serta sulitnya Staff Kecamatan untuk mengetahui informasi laporan data karena keterlambatan dalam pembuatan laporan dari Pendamping BPNT. Hal tersebut membuat kinerja petugas menjadi terhambat. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penulis mengusulkan aplikasi Sistem Informasi Pengolahan Data BPNT menggunakan metode analisa berorientasi objek dan alat bantu Unified Modelling Language (UML). Sistem ini dibuat untuk membantu mempercepat proses penyelesaian pekerjaan Pendamping dan Staff Kecamatan, serta mengurangi resiko kesalahan yang mungkin terjadi.

Keywords


pengolahan data; bantuan pangan non tunai; UML.

Teks Lengkap:

DOWNLOAD DISINI (PDF)

Referensi


Sutedja, Indrajani. 2011. Perancangan Basis Data All in 1. Jakarta: Alex Media Komputindo.

Ariani Sukamto, Rosa dan M. Shalahuddin. 2013. Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur dan Berorientasi Objek. Bandung: Informatika.

Sholiq. 2006. Pemodelan Sistem Informasi Berorientasi Objek Dengan UML. Yogyakarta: Graha Ilmu.




DOI: https://doi.org/10.24176/sitech.v2i2.3963

Article Metrics

Abstract views : 569| DOWNLOAD DISINI (PDF) views : 447

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


 

Statistik Pengunjung Sitech View My Stats

Indexed by:


 Kode Barcode ISSN - Jurnal SITECH
Free counters!

Creative Commons License
Sitech : Jurnal Sistem Informasi dan Technology is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Dedicated to: